Lompati ke konten utama
Microsoft 365
Berlangganan

Ubah data analog menjadi digital untuk menyelesaikan pekerjaan dengan lebih cepat dan efisien

Kita hidup di era digital yang terus berkembang. Kita terbiasa mendapatkan hampir semua data yang diperlukan hanya dengan sekali klik atau sekali ketukan pada layar perangkat. Namun, informasi yang kita dapatkan sering kali belum dalam bentuk digital, seperti tanda terima kertas, dokumen saat konferensi, atau catatan yang ditulis di papan tulis saat rapat. Oleh karena itu, di Microsoft, kami telah mengembangkan berbagai cara agar Anda dapat mengubah data analog ke dalam format digital dengan mudah untuk membantu Anda lebih produktif.

Simpan data yang tertulis di kertas dengan cepat untuk mendapatkan wawasan baru

Untuk membantu Anda menghadirkan data analog ke Excel, kami telah mengembangkan fitur Sisipkan Data dari Gambar, yang telah tersedia untuk Android pada bulan Maret lalu, dan mulai sekarang, telah tersedia untuk iOS dengan aplikasi Excel di iPhone. Selain itu, mulai sekarang, fitur ini akan mendukung 21 bahasa di iOS dan Android. Dengan fitur ini, Anda dapat dengan mudah mengambil data apa pun dalam format tabel, seperti lembar bentang keuangan, jadwal kerja, daftar tugas, jadwal kegiatan, dan lainnya, serta mengonversinya menjadi format digital di Excel sehingga Anda dapat menyusun dan menganalisis informasi tersebut dengan cepat dan sesuai konteks untuk membuat keputusan yang lebih baik dengan cepat.

Fitur Sisipkan Data dari Gambar ini berfungsi dengan menggabungkan teknologi pengenalan karakter optik (OCR) tingkat lanjut, teknik pemahaman tata letak, dan model pembelajaran mesin untuk mengubah informasi yang tertulis di kertas menjadi data digital. Kami telah menggunakan teknologi ini dan teknologi lainnya di semua aplikasi Office, termasuk fitur Pengubah Alur PDF untuk Word dan Office Lens serta di aplikasi Seeing AI.

Baca selengkapnya tentang fitur Sisipkan Data dari Gambar di artikel ini.

Cuplikan layar Sisipkan Data dari Gambar di Excel.

Fitur Sisipkan Data dari Gambar kini telah tersedia dalam 21 bahasa Latin.

Ubah catatan yang ditulis tangan menjadi teks digital dengan mudah

Lihat cara kami membantu pengguna mengubah data analog menjadi digital. Dahulu, Anda harus menyalin catatan di papan tulis dengan menggunakan tangan setelah rapat berakhir. Seiring berkembangnya teknologi, Anda dapat mengambil foto papan tulis dengan ponsel. Meskipun demikian, Anda masih harus mengetik catatan itu nanti. Kini, dengan pengambilan tinta, Anda dapat mengambil foto catatan yang tertulis di papan tulis fisik, mengonversinya menjadi tinta digital di aplikasi Microsoft Whiteboard, lalu meneruskan proses curah pendapat bersama tim di kanvas digital. Kami juga menghadirkan pengenalan tulisan tangan ke peralatan seperti OneNote, sehingga Anda dapat mengonversi catatan menjadi teks dengan cepat untuk dibagikan dalam pesan, dokumen, atau presentasi.

Cuplikan layar pengambilan tinta di Microsoft Whiteboard.

Kami juga menjelajahi cara-cara lain yang lebih canggih untuk membantu mengonversi data analog menjadi informasi digital yang dapat Anda gunakan di semua aplikasi Office. Misalnya, kami membayangkan Anda akan dapat mengambil foto catatan yang ditulis tangan pada kertas, lalu mengimpor teks yang tertulis secara langsung. Area lain yang kami jelajahi mencakup pemindaian gambar, anotasi PDF, dan penandatanganan.

Menganalisis dunia nyata

Selain mengimpor data dari selembar kertas, terdapat banyak cara lain dalam menggunakan Excel yang dipilih pelanggan untuk membantu mereka menganalisis data dari dunia nyata. Misalnya, dengan program Hacking STEM, para guru menggunakan Excel untuk membantu siswa menjelajahi dan menganalisis fenomena nyata. Dengan memanfaatkan add-in Data Streamer Excel, siswa dapat memindahkan data dari media fisik ke dalam dan ke luar Excel, yang akan memperkenalkan analisis data dan internet of things (IoT) kepada mereka, misalnya menggunakan sensor tekanan untuk mengetahui dampak pada otak selama terjadi benturan.

Cuplikan layar buku kerja dampak pada otak menggunakan Data Streamer di Excel

Buku kerja dampak pada otak menggunakan Data Streamer di Excel.

Di Microsoft, kami berdedikasi untuk menemukan berbagai cara dalam menyusun algoritme kecerdasan buatan (AI) dan model pembelajaran mesin ke dalam aplikasi pengguna untuk membantu Anda menjadi lebih produktif dan tetap fokus pada hasil-hasil yang signifikan, bukan yang tergolong biasa saja.

Unduh aplikasi Excel untuk iPhone sekarang. Untuk mempelajari selengkapnya tentang fitur Sisipkan Data dari Gambar, baca artikel ini dan tonton episode Inside Excel ini.

Catatan ketersediaan: Anda dapat menemukan daftar semua bahasa yang didukung fitur Sisipkan Data dari Gambar dalam artikel ini.