Lompati ke konten utama
Microsoft 365
Berlangganan

Sistem kerja fleksibel akan menjadi standar baru: Solusi Microsoft 365 untuk era kerja hibrid

Bagi beberapa orang, 2020 menjadi tahun ketika bekerja dan belajar harus dilakukan dari rumah. Bagi yang lain, pekerjaan tetap berjalan di tempat kerja, dengan tantangan tambahan untuk tetap aman saat bekerja dan mempelajari cara baru untuk terhubung dengan rekan kerja jarak jauh. Namun, kenyataannya: 2020 adalah tahun ketika pekerjaan dan pembelajaran beralih ke cloud.

Sistem kerja fleksibel akan menjadi standar baru: Berdasarkan riset yang dilakukan untuk Indeks Tren Kerja Microsoft, lebih dari 80 persen manajer mengharapkan kebijakan bekerja dari rumah yang lebih fleksibel pasca-pandemi, dan lebih dari 70 persen karyawan mengatakan mereka berencana untuk memanfaatkannya. Jadi, kita dapat menantikan perubahan yang cukup signifikan dalam beberapa minggu dan bulan mendatang.

Untuk berkembang di era hibrid modern ini, karyawan dan organisasi membutuhkan solusi yang fleksibel, dinamis, dan didukung oleh cloud.

Di Microsoft, kami membangun pengalaman untuk membantu semua orang berkembang di era hibrid modern dalam hal pekerjaan dan pembelajaran. Hari ini di Microsoft Ignite, kami memperkenalkan fitur baru yang dirancang untuk era hibrid. Banyak sekali hal yang perlu dibagikan. Mulai dari pengalaman acara digital baru di Microsoft Teams yang dirancang untuk peserta internal dan eksternal hingga pengumuman ketersediaan baru dari Microsoft Viva.

Mari kita bahas lebih dalam.

Singkirkan batasan untuk mempermudah semua orang terhubung dan berkolaborasi di seluruh organisasi

Acara digital yang interaktif dan kaya sangat penting bagi keberhasilan kolaborasi, baik ketika Anda mengundang peserta internal, peserta eksternal, maupun kombinasi keduanya. Kami memperkenalkan fitur baru yang memudahkan kolaborasi di organisasi dan acara dalam berbagai skala. 

Tingkatkan kolaborasi dan manajemen pengetahuan

Microsoft Teams mendukung beragam kebutuhan komunikasi, mulai dari rapat internal berskala kecil hingga acara virtual berskala besar. Dengan Teams, kini Anda dapat dengan mudah menyelenggarakan dan mengatur seminar web interaktif untuk orang di dalam dan di luar organisasi Anda hingga dengan 1.000 peserta. Seminar web mencakup pengalaman menyeluruh, seperti pendaftaran kustom, opsi presentasi yang lengkap, kontrol penyelenggara seperti kemampuan untuk menonaktifkan obrolan dan video peserta, serta pelaporan pasca-acara. Jika peserta seminar web Anda mencapai lebih dari 1.000 orang, Teams akan melakukan penyesuaian untuk mengakomodasi pengalaman siaran tampilan-saja untuk 10.000 orang. Selain itu, selama peningkatan penerapan sistem kerja jarak jauh, manfaatkan siaran tampilan-saja untuk 20.000 peserta hingga akhir tahun ini. Kemampuan acara baru ini disertakan dalam berbagai paket Office dan Microsoft yang digunakan organisasi Anda saat ini!

Menunjukkan pendaftaran seminar web interaktif yang mudah

Segera hadir, integrasi baru akan menyatukan acara Teams dengan pengalaman manajemen peserta yang hebat dari Microsoft Dynamics 365 Marketing. Mengelola informasi peserta di Microsoft Teams dan Dynamics 365 Marketing untuk mengakomodasi peserta sebelum, selama, dan setelah acara kini lebih mudah dilakukan.

Kami juga mengumumkan Microsoft Teams Connect, yang memungkinkan Anda berbagi saluran dengan siapa saja, baik anggota internal maupun eksternal organisasi. Saluran yang dibagikan akan muncul di dalam masing-masing penyewa Microsoft Teams utama beserta tim dan saluran lainnya, sehingga semua orang dapat mengaksesnya dengan mudah dalam alur kerja mereka. Di ruang kerja bersama, Anda dapat memanfaatkan berbagai kemampuan kolaborasi Microsoft Teams: mengobrol, rapat, berkolaborasi dalam aplikasi, berbagi, dan menulis dokumen bersama secara real time. Admin memiliki akses ke kontrol menyeluruh, sehingga organisasi tetap memegang kendali atas akses data dan informasi dari pengguna eksternal. Microsoft Teams Connect kini tersedia dalam pratinjau pribadi dan akan diluncurkan secara luas pada akhir tahun ini.

GIF menampilkan layar berbeda di Microsoft Teams Connect

Rapat dan presentasi yang ditingkatkan di era bekerja dari mana saja

Dengan sistem kerja dan pembelajaran hibrid, kita membutuhkan rapat yang menawarkan pengalaman terbaik bagi setiap pesertanya, baik saat mereka hadir secara langsung, dari jarak jauh, atau saat bepergian. Seiring perkembangan pendidikan, teknologi yang digunakan untuk mendukung ruang kelas digital dan hibrid juga terus berkembang. Pengalaman baru di Microsoft Teams membantu pembicara membuat presentasi yang lebih menarik dan dinamis, sekaligus tetap terhubung dengan semua orang dalam rapat tanpa masalah.

Penyaji sering kali membagikan desktop mereka dalam rapat virtual, sehingga membuat pengalaman presentasi menjadi tidak konsisten dan membatasi kemampuan audiens untuk berinteraksi. Hari ini, kami mengumumkan Microsoft PowerPoint Live di Microsoft Teams, yang akan memungkinkan penyaji menyampaikan presentasi yang lebih efektif dan menarik. Kini penyaji dapat menyelenggarakan rapat dengan lebih percaya diri menggunakan catatan, slide, obrolan rapat, dan peserta dalam satu tampilan. Sementara itu, peserta dapat menyesuaikan pengalaman dengan menavigasi konten secara pribadi sesuai keinginan atau menggunakan pembaca layar agar konten lebih mudah diakses. PowerPoint Live kini tersedia di Teams. Pelajari selengkapnya tentang PowerPoint Live.

Menampilkan kemampuan grup untuk berinteraksi dalam presentasi

Fitur baru Mode penyaji memungkinkan penyaji menyesuaikan tampilan konten dan umpan video untuk audiens. Mode pertama kami, Menonjol, memperlihatkan umpan video pembicara di depan konten bersama. Berikutnya, Penyusun akan memperlihatkan konten sebagai bantuan visual di samping pembicara, layaknya dalam acara berita. Ketiga, mode Berdampingan akan memperlihatkan umpan video penyaji secara berdampingan dengan konten saat presentasi disajikan. Mode Penyaji akan segera tersedia.

Menampilkan mode penyaji yang tersedia untuk menyesuaikan umpan video dan konten bagi audiens

Hari ini, kami juga mengumumkan Tampilan dinamis, yang menyusun elemen rapat secara cerdas untuk pengalaman tampilan yang optimal. Teams secara otomatis akan menyesuaikan dan melakukan personalisasi pada tata letak Anda saat orang-orang bergabung, mengaktifkan video, mulai berbicara, atau mulai menyajikan presentasi dalam rapat. Kami juga telah menambahkan opsi baru untuk menempatkan galeri peserta di atas jendela rapat guna membantu Anda mempertahankan tampilan yang alami. Tampilan dinamis akan segera diluncurkan.

Layar Tampilan Dinamis di Teams

Pengalaman rapat baru untuk tempat kerja hibrid

Secara historis, ruang rapat didesain untuk memudahkan kolaborasi dalam ruangan. Seiring perkembangan rapat dalam sistem kerja hibrid, pengalaman ruangan harus inklusif sehingga semua orang dapat terlihat dan didengar dengan jelas, serta berpartisipasi secara menyeluruh dalam rapat.

Kami menghadirkan tampilan galeri baru di Ruang Microsoft Teams, termasuk Mode Bersama dan galeri besar untuk memudahkan pengguna melihat peserta rapat. Berapa pun jumlah layar yang ada di dalam ruangan, Anda akan dapat melihat konten rapat, serta semua orang yang bergabung dari rumah, pada saat yang sama.

Sekelompok orang sedang rapat menggunakan Mode Bersama dan Tampilan Galeri di Teams

Kami juga mengumumkan Speaker cerdas Microsoft Teams yang dapat mengidentifikasi dan membedakan suara hingga 10 orang yang berbicara di Ruang Microsoft Teams. Speaker yang dibuat melalui kerja sama dengan EPOS dan Yealink ini memungkinkan peserta menggunakan transkrip untuk mengikuti atau merekam tindakan, dengan mengetahui peserta yang menyampaikan hal tertentu. Anda dapat secara efektif melihat peserta yang menyampaikan hal tertentu selama rapat saat bekerja dari jarak jauh atau mengikuti rapat di ruang konferensi. Guna mendukung privasi dan keamanan, pengguna memiliki kontrol penuh dan dapat mengaktifkan atau menonaktifkan atribusi setiap saat.

Gambar dua speaker cerdas yang dirancang untuk digunakan dengan Microsoft Teams

Kami sedang memperluas portofolio perangkat yang dapat dipilih pengguna untuk menyiapkan ruang kerja di rumah. Hari ini, kami akan mengumumkan monitor pertama yang besertifikasi Microsoft Teams, Monitor konferensi video Dell, dan Poly 21 yang baru. Monitor baru ini mengintegrasikan perangkat keras konferensi penting seperti mikrofon, speaker, kamera, dan pencahayaan langsung ke monitor, sehingga karyawan cukup menghubungkan PC mereka melalui USB untuk mulai berkolaborasi dan meningkatkan produktivitas. Bilah video P15 yang baru dari Poly adalah alat periferal yang mudah dipasang yang mengubah monitor menjadi perangkat titik akhir Teams berkualitas tinggi. Terakhir, Cam 130 baru dari Aver mengintegrasikan pencahayaan serta memungkinkan pengguna tampil sempurna dalam rapat video.

Seseorang menyaksikan rapat yang berlangsung di monitor

Memastikan komunikasi yang aman

Untuk memenuhi kebutuhan keamanan dan kepatuhan pelanggan kami, Teams akan mendukung E2EE (end-to-end encryption) untuk panggilan pribadi di Microsoft Teams, guna menyediakan opsi tambahan untuk melakukan percakapan online yang sensitif. TI memiliki kendali penuh atas pengguna yang dapat menggunakan E2EE di dalam organisasi. E2EE untuk panggilan VoIP ad hoc pribadi Microsoft Teams akan tersedia bagi pelanggan komersial yang masih menggunakan pratinjau pada pertengahan pertama tahun ini.

Memodernkan pengalaman karyawan di tempat kerja hibrid

Saat model kerja hibrid telah menjadi standar baru, memodernkan cara kita mendukung pengembangan dan pelatihan karyawan, serta cara kita menggunakan manfaat dan peluang kesejahteraan bagi pekerja digital, menjadi hal yang penting demi meraih keberhasilan. Bulan lalu, kami meluncurkan Microsoft Viva, platform pengalaman karyawan baru yang dirancang untuk memberdayakan karyawan dan tim untuk memberikan yang terbaik dari mana saja. Didukung oleh seluruh kecerdasan dan kecanggihan Microsoft 365, Microsoft Viva dapat diakses melalui Microsoft Teams dan aplikasi Microsoft 365 lain yang digunakan karyawan setiap hari. Pelajari selengkapnya di blog pengumuman Microsoft Viva.

Modul pertama kami, Viva Connections, memberikan pengalaman pilihan tingkat perusahaan yang menyatukan berita, percakapan, dan sumber daya lain yang relevan. Hari ini, kami mengumumkan bahwa pengalaman desktop untuk Viva Connections saat ini telah tersedia untuk umum. Viva Connections akan tersedia untuk semua pelanggan sebagai bagian dari lisensi SharePoint yang sudah ada.

Cuplikan layar situs Beranda Viva

Viva Insights yang saat ini tersedia sebagai pratinjau, memberi individu, manajer, dan pemimpin wawasan yang dipersonalisasi dan dapat ditindaklanjuti yang dilindungi privasi untuk membantu semua orang dalam organisasi berkembang. Mulai bulan depan, pengalaman perjalanan virtual yang kami umumkan tahun lalu akan mulai diluncurkan sebagai bagian dari aplikasi Microsoft Viva Insights untuk membantu Anda mengakhiri jam kerja dengan tenang. Tab Beranda baru yang juga akan tersedia bulan depan, menyediakan cara mudah untuk memantau tugas tertunda, mengevaluasi suasana hati, mengirimkan pujian kepada rekan kerja, dan beristirahat sejenak kapan saja selama jam kerja, tanpa perlu keluar dari Microsoft Teams. Pelajari selengkapnya di blog Viva Insights.

Cuplikan layar pengalaman seluler situs Beranda Viva

Terakhir, Viva Learning menyediakan hub pusat di Microsoft Teams tempat semua orang dapat menemukan, berbagi, menyarankan, dan mempelajari berbagai hal dari pustaka konten terbaik di seluruh organisasi, termasuk LinkedIn Learning, Microsoft Learn, penyedia konten pihak ketiga, dan konten kustom milik organisasi. Aplikasi Viva Learning untuk Microsoft Teams akan tersedia sebagai pratinjau mulai bulan April, dan akan tersedia untuk umum pada akhir tahun ini. Daftar untuk mempelajari selengkapnya tentang Viva Learning, termasuk detail lebih lanjut tentang pengalaman baru, API mitra, dan pratinjau ketika tersedia.

Cuplikan layar pengguliran dalam situs Beranda Viva Learning

Membantu Anda dalam Penerapan Zero Trust

Di Microsoft, pendekatan unik kami terhadap keamanan digital dalam industri ini dihasilkan dari perpaduan dua kekuatan super dalam keamanan. Yang pertama: pendekatan terpadu yang menyeluruh. Kedua: AI dan automasi yang hebat. Keduanya dapat digunakan secara bersamaan untuk menangani keamanan dari semua sudut, dalam semua skala di cloud, menggabungkan keamanan, kepatuhan, identitas, dan manajemen sebagai satu kesatuan yang saling bergantung untuk perlindungan maksimal. Karena kita tidak dapat menghentikan hal yang tidak dapat kita lihat, kami menyediakan kecerdasan buatan (AI) kelas dunia untuk Anda, menganalisis lebih dari delapan triliun sinyal ancaman setiap hari untuk memberikan visibilitas yang ditingkatkan dan pemantauan sepanjang waktu yang membantu memahami hal yang dilewatkan oleh orang lain.

Kami mengintegrasikan perlindungan ini ke dalam platform kami untuk pengalaman tanpa masalah yang tidak akan menghambat pengguna atau inovasi bisnis. Minggu ini di Microsoft Ignite, kami memberikan beberapa pengumuman penting tentang semua area tersebut untuk membantu Anda dalam penerapan Zero Trust. Beberapa sorotan singkat meliputi:

  • Penulisan bersama dalam dokumen dilindungi dengan Microsoft Information Protection. Hal ini memungkinkan beberapa pengguna bekerja secara bersamaan dalam dokumen yang diproteksi sekaligus memanfaatkan perlindungan bawaan yang cerdas, terpadu, dan dapat diperluas untuk dokumen dan email di seluruh aplikasi Microsoft 365. 
  • Analitik Ancaman di Pertahanan Microsoft 365. Analitik Ancaman baru yang saat ini tersedia sebagai pratinjau, menyediakan serangkaian laporan dari peneliti keamanan Microsoft terbaik yang membantu Anda memahami, mencegah, dan mengurangi ancaman aktif, seperti serangan Solorigate, secara langsung dalam Pertahanan Microsoft 365.
  • Autentikasi tanpa kata sandi kini tersedia untuk umum di lingkungan cloud dan hibrid. Kini, Anda dapat memberikan pengalaman akses masuk yang lebih aman dan lancar untuk semua karyawan karena mereka tidak perlu lagi memasukkan kata sandi untuk masuk dan mengakses data. Autentikasi tanpa kata sandi Microsoft Azure Active Directory (Azure AD) mendukung akses masuk dengan biometrik atau ketukan dengan Windows Hello untuk Bisnis, aplikasi Microsoft Authenticator, atau kunci keamanan FIDO2 yang kompatibel dari mitra Microsoft Intelligent Security Association seperti Yubico, Feitian, dan AuthenTrend. Anda dapat menyesuaikan kebijakan untuk pengguna, grup, dan tipe kredensial yang berbeda dan melacak kemajuan dengan alat pelaporan baru. Kode Akses Sementara yang saat ini tersedia sebagai pratinjau, memungkinkan Anda menghasilkan kode terbatas untuk menyiapkan atau memulihkan kredensial autentikasi tanpa kata sandi.

Tidak hanya itu. Baca posting blog Keamanan dari rekan kerja saya Vasu Jakkal, Wakil Direktur Perusahaan bidang Keamanan, Kepatuhan, dan Identitas untuk melihat semua pengumuman terkait keamanan.

Yang baru juga di Microsoft 365 

Tahun lalu, kami mengumumkan solusi pencetakan cloud Microsoft 365, yaitu Pencetakan Universal, yang menawarkan pencetakan yang mudah dan aman di lingkungan zero-trust. Kini tersedia untuk umum, Pencetakan Universal memungkinkan pekerja dengan perangkat Windows yang terhubung ke tempat kerja menemukan printer dengan mudah berdasarkan lokasi dan melakukan pencetakan tanpa perlu menginstal perangkat lunak tambahan. Pada musim panas nanti, pengguna juga akan dapat mencetak dokumen dari pengalaman web OneDrive for Business di perangkat apa pun menggunakan browser pilihan mereka. Pelajari mengapa pelanggan dan mitra lain mengapresiasi solusi ini di blog Pencetakan Universal.

Untuk membantu pelanggan memenuhi persyaratan residensi data, Microsoft 365 Multi-Geo memungkinkan pelanggan menyediakan dan menyimpan data tidak aktif di lokasi geografis yang telah mereka tentukan. Kami mengumumkan bahwa Microsoft 365 Multi-Geo akan dikembangkan untuk menyertakan Microsoft Teams, yang memungkinkan organisasi menentukan penyimpanan data pelanggan Teams untuk tim dan pengguna akhir. Dukungan Microsoft Teams untuk Multi-Geo akan diluncurkan pada Musim Semi tahun 2021.

Kami bekerja sama dengan pelanggan untuk memodernkan cara kerja dan pembelajaran di era hibrid, mulai dari ruang fisik, solusi digital, hingga pengalaman karyawan. Kami selalu senang dapat berbagi inovasi terbaru dengan Anda, namun kami tahu ini hanyalah permulaan. Kami tidak sabar untuk berbagi lebih banyak hal lagi dalam beberapa minggu dan bulan mendatang.